Khawatir adanya penularan, warga taipo mengantri tes Covid-19


Antrian panjang nampak di beberapa tempat di Tai Po, Senin (9/11). Warga mengantri untuk melakukan tes COVID-19.  Pemerintah mendirikan tiga tempat pengujian virus Corona untuk mengumpulkan spesimen air liur setelah beberapa warga di sana dinyatakan positif COVID-19.

Di salah satu tempat pengujian di Kwong Fuk Estate, seorang pria berusia 90 tahun menjadi pengantri pertama.

Dia mengatakan khawatir tertular dan tiba setengah jam sebelum fasilitas dibuka pada jam 10 pagi.

Warga lain yang ikut mengantri mengungkapkan  kekhawatirannya karena keluarganya selalu keluar rumah dan tinggal di area pasien yang dinyatakan positif.

Petugas kesehatan telah memperingatkan bahwa mungkin ada penularan  virus Corona di Tai Po karena adanya beberapa kasus dengan sumber yang tidak diketahui baru-baru ini muncul di daerah tersebut.

Wong Lei-po dari lembaga pengujian yang ditugaskan oleh pemerintah mengatakan tanggapan warga sangat antusias.

Dia mengatakan staf dapat mengumpulkan 80 spesimen air liur setiap jam, dan penduduk akan menerima pesan teks yang memberi tahu mereka tentang hasil tes pada hari berikutnya.

Dua tempat pengujian lainnya telah didirikan di Fu Shin Estate dan Wai Tau Tsuen di Tai Po. Kedua tempat tes tersebut  akan beroperasi hingga Rabu (11/11).


Source : RTHK English News

No comments

Post a Comment