Departemen Layanan Hiburan dan Budaya (LCSD) mengimbau masyarakat untuk memperhatikan peraturan tentang larangan pertemuan kelompok di tempat-tempat umum saat merayakan malam tahun baru. Imbauan itu disampaikan sebagai salah satu upaya untuk mengurangi penyebaran virus Covid-19.
Selain itu, siapa pun dilarang memasuki fasilitas rekreasi dan taman yang ditutup atau membuang sampah sembarangan di area yang berada dibawah naungan LCSD.
Masyarakat tanpa terkecuali diimbau untuk mematuhi Peraturan Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (Larangan pada Pertemuan Kelompok) (Cap 599G). Jumlah orang yang berkumpul tidak boleh lebih dari yang diatur oleh undang-undang.
Anggota masyarakat harus memakai masker setiap saat ketika berada di tempat umum sesuai dengan Peraturan Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (Mengenakan Masker) (Cap 599I). Pelanggar dapat dituntut.
LCSD akan bekerja dengan departemen pemerintah lainnya untuk menerapkan serangkaian tindakan pada Malam Tahun Baru untuk menjaga kebersihan dan keamanan di tempat-tempat LCSD termasuk Tamar Park, the Central and Western District Promenade (Central Section), the Hong Kong Cultural Centre (HKCC) Piazza, Salisbury Garden, the Tsim Sha Tsui Promenade, the Avenue of Stars, Middle Road Children’s Playground, Tsim Sha Tsui East Waterfront Podium Garden and Urban Council Centenary Garden.
Seorang juru bicara LCSD berkata, "LCSD akan meningkatkan patroli di tempat yang relevan dan akan meminta pengunjung untuk mematuhi peraturan tentang larangan pertemuan kelompok dan persyaratan memakai masker di tempat umum.
Tindakan penegakan hukum akan diambil terhadap pelanggar. Staf kami, bersama dengan tim penegak hukum dari departemen terkait, juga akan meningkatkan patroli dan mengambil tindakan terhadap warga yang membuang sampah sembarangan, berjualan secara ilegal dan perusakan properti umum. Mereka yang membuang sampah sembarangan akan dikenakan denda $ 1.500. ”